TERIMA KUNJUNGAN KONSUL JENDERAL JEPANG, PEMPROV KALSEL INTIP PELUANG KERJA SAMA

Penulis 06 October 2022 Daerah 0 Views

Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel, Roy Rizali Anwar (kanan) menerima cendera mata dari Mr. Takeyama Kenichi Konsul Jenderal Jepang di Surabaya di ruang tamu Sekda Kalsel di Banjarbaru, Rabu (5/10/2022). MC Kalsel/Fuz

Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, menerima kunjungan Mr. Takeyama Kenichi Konsul Jenderal Jepang dari Surabaya yang disambut oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, Roy Rizali Anwar di ruang tamu Sekda Kalsel di Banjarbaru.

Dalam kunjungan ini, Konsul Jenderal Jepang menginginkan kerja sama dalam membantu warga Jepang di Kalsel.

“Kerja sama ini meminta Kalsel untuk membantu warga Jepang yang ada di Kalsel, untuk menjaga dan memperhatikan kehidupan warganya,” sebut Roy Rizali Anwar, Rabu (5/10/2022).

Selain itu, jalinan kerja sama di bidang investasi juga dibahas dan potensi investasi dalam proses untuj dapat dikerja samakan.

“Kehadiran beliau juga bertugas untuk memastikan, kalau ada investasi di Kalsel, dalam waktu dekat kita akan melakukan pendekatan untuk investasi apa yang diperlukan atau dikerja samakan,” lanjutnya.

Beberapa peluang kerja sama, salah satunya yakni tenaga perawat untuk merawat orang tua atau lansia di negara Jepang itu.

Lalu, dijelaskan pula oleh Mr. Takeyama Kenichi bahwa kerja sama untuk tenaga perawat memang sedang dibutuhkan oleh Pemerintah Jepang.

“Kami orang Jepang sekarang kekurangan tenaga yang mengurus orang-orang lansia, dan mereka digaji sama dengan orang warga Jepang,” ujar Mr. Takeyama Kenichi.

Kunjungan kerja sama ini juga dihadiri oleh Pelaksana Tugas Kepala Dinas Penanaman Modal dan pelayanan Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Kalsel dan perwakilan Bappeda Kalsel. MC Kalsel/Fuz

SUMBER : diskominfomc