PIMPIN TURDES, GUBERNUR KALSEL TEKANKAN KESELAMATAN BERKENDARA

Penulis 04 November 2022 Daerah 0 Views

Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor (tengah), saat memberikan arahan kepada peserta turdes

BANJARBARU – Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) serta Forkopimda mengikuti kegiatan turun ke desa (turdes) yang dipimpin Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor.

Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, saat memulai kegiatan turdes dari Halaman Kantor Setda Kalsel, Banjarbaru

Dimulai dari Halaman Kantor Sekretariat Daerah Kalsel, Banjarbaru, Kamis (3/11) pagi, turdes akan menempuh jarak kurang lebih 600 Km secara estafet ke Kabupaten/Kota se Kalsel.

Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor (tengah), saat bersiap memulai kegiatan turdes

Dalam arahannya, Sahbirin meminta seluruh peserta agar tetap mentaati peraturan keselamatan berkendara. Apalagi rute perjalanan menurutnya lebih panjang dibanding kegiatan serupa sebelumnya.

“Jaga keamanan, keselamatan selama diperjalanan. Jangan ugal-ugalan. Mudah-mudahan kita semua berangkat dan pulang dalam selamat,” imbuhnya.

Sahbirin mengingatkan, tujuan turdes kali ini adalah untuk memaksimalkan pengendalian inflasi. Selain itu Pemprov Kalsel juga akan membagikan bantuan sosial di setiap titik seperti bantuan paket anak sekolah, olahraga, bantuan alat olahraga, penyerahan makanan tambahan ibu dan anak.

“Kita akan berikan bantuan sosial kemasyarakatan di setiap titik yang kita singgahi nanti,” ungkapnya.

Berbeda dari yang sebelumnya. Turdes kali ini akan tercatat dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). Pasalnya, ini kali pertama Kepala Daerah di Indonesia melakukan kegiatan serupa.

Dari Banjarbaru, turdes secara estafet dilanjutkan ke Kabupaten Tanah Laut, Tanah Bumbu, Kotabaru, dan seterusnya hingga finish di Kiram Kabupaten Banjar. (SYA/RDM/RH)

SUMBER : abdipersadafm