DISHUB KALSEL GELAR SOSIALISASI ANGKUTAN BARANG

Penulis 29 July 2024 Daerah 0 Views

Dalam rangka meningkatkan keamanan dan keselamatan lalu lintas transportasi darat khususnya angkutan barang di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Kalsel menggelar Sosialisasi Angkutan Barang guna meningkatkan keamanan dan keselamatan berkendara di jalan.

Kepala Dishub Provinsi Kalsel, M Fitri Hernadi diwakili kepala Bidang Angkutan Jalan, Mutaim mengatakan, kegiatan bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada pengemudi angkutan barang dalam rangka meningkatkan keamanan dan keselamatan sehingga tercipta kesadaran akan berlalu lintas yang baik dan benar.

Transportasi merupakan sarana yang penting dan strategis dalam memperlancar roda perekonomian, memperkukuh persatuan dan kesatuan serta mempengaruhi semua aspek kehidupan masyarakat.

“Pentingnya transportasi tersebut tercermin pada semakin meningkatnya kebutuhan akan jasa angkutan bagi mobilitas orang serta barang dari satu titik ke titik yang lain,” kata Mutaim.

Mutaim menjelaskan, akhir-akhir ini sering menyaksikan atau mendengarkan, baik secara langsung maupun tidak langsung melalui media elektronik maupun media cetak, tentang kecelakaan – kecelakaan yang terjadi di Indonesia, khususnya di Provinsi Kalsel yang melibatkan truk atau angkutan barang, yang berakibat tidak sedikit kerugian yang dialami, baik dari segi korban manusia yang meninggal atau cacat, maupun dari segi materil yang tidak sedikit jumlahnya.

Hal tersebut tentu menjadi prioritas perhatian untuk segera mengambil langkah-langkah, baik melalui kebijakan-kebijakan maupun pembinaan-pembinaan sebagai upaya menekan kejadian kecelakaan khususnya kecelakaan lalu lintas transportasi darat yang melibatkan angkutan barang secara berkesinambungan.

“Dengan adanya kegiatan sosialisasi ini diharapkan pula dapat memberikan pengetahuan tentang dasar-dasar atau aturan-aturan serta etika berlalu lintas di jalan dalam rangka mengurangi kecelakaan lalu lintas khususnya yang melibatkan angkutan barang,” ujar Mutaim.

Oleh karena itu, melalui sosialisasi ini akan memberikan pengetahuan dan manfaat kepada para peserta sehingga dapat memberikan sumbangsih pembangunan yang ada di Kalsel.

“Kami harapkan akan tercipta koordinasi yang baik diantara pemerintah dengan pihak driver/pengemudi angkutan barang, sehingga tercipta angkutan umum dalam hal ini angkutan barang di wilayah Kalsel yang aman, selamat, handal, tertib dan nyaman,” jelasnya. MC Kalsel/scw

SUMBER : diskominfomc