KALSEL RAIH JUARA PERTAMA PEMUDA PELOPOR 2023 TINGKAT NASIONAL

Penulis 30 October 2023 Daerah 0 Views

BANJARMASIN – Provinsi Kalimantan Selatan berhasil meraih juara satu, pada ajang Pemilihan Pemuda Pelopor Tingkat Nasional Tahun 2023.

Plt Kabag Pengembangan Pemuda Dispora Kalsel Anugerah mengatakan, pada tahun ini perwakilan dari Provinsi Kalimantan Selatan berhasil kembali menorehkan prestasi terbaik, pada tingkat nasional pemilihan Pemuda Pelopor yang diselenggarakan oleh Kemenpora RI.

Plt Kabag Pengembangan Pemuda Dispora kalsel Anugerah

“Sandi Agustinus berhasil meraih juara 1 pada bidang agama, sosial, dan budaya,” ungkap Anugerah.

Tentunya, lanjut Anugerah, prestasi yang berhasil diraih tersebut membanggakan provinsi ini. Karena sandi memperkenalkan inovasi baru dalam pembuatan kain sasirangan dikancah nasional tersebut.

“Inovasi yang dibawa Sandi, yaitu pembuatan kain sasirangan dengan adanya tambahan teknis baru, yang dikembangkan oleh wakil Kalsel tersebut,” ucap Anugerah.

Dalam kesempatan tersebut, Anugerah meminta kepada pemenang pemuda pelopor, dapat mengajak pemuda lainnya untuk dapat mengembangkan usaha di bidang kerajinan daerah masing masing.

“Kepada pemenang pemilihan Pemuda Pelopor seperti Sandi Agustinus hendaknya tidak berhenti sampai di sini saja,” ujarnya.

Ia diharapkan dapat mengajak pemuda pemuda di banua dengan menularkan ilmu yang didapat agar para pemuda lainnya, dapat mencontoh keberhasilan yang telah diraih tersebut.

“Keberhasilan pemenang pemuda pelopor dalam menjalankan usaha dibidang kerajinan tersebut, dapat dicontoh pemuda di daerah, untuk dapat terus berinovasi dalam mengembangkan produk dari kerajinan daerah masing masing,” ucap Anugerah. (SRI/RDM
Kalsel Raih Juara Pertama Pemuda Pelopor 2023 Tingkat Nasional

BANJARMASIN – Provinsi Kalimantan Selatan berhasil meraih juara satu, pada ajang Pemilihan Pemuda Pelopor Tingkat Nasional Tahun 2023.

Plt Kabag Pengembangan Pemuda Dispora Kalsel Anugerah mengatakan, pada tahun ini perwakilan dari Provinsi Kalimantan Selatan berhasil kembali menorehkan prestasi terbaik, pada tingkat nasional pemilihan Pemuda Pelopor yang diselenggarakan oleh Kemenpora RI.

“Sandi Agustinus berhasil meraih juara 1 pada bidang agama, sosial, dan budaya,” ungkap Anugerah.

Tentunya, lanjut Anugerah, prestasi yang berhasil diraih tersebut membanggakan provinsi ini. Karena sandi memperkenalkan inovasi baru dalam pembuatan kain sasirangan dikancah nasional tersebut.

“Inovasi yang dibawa Sandi, yaitu pembuatan kain sasirangan dengan adanya tambahan teknis baru, yang dikembangkan oleh wakil Kalsel tersebut,” ucap Anugerah.

Dalam kesempatan tersebut, Anugerah meminta kepada pemenang pemuda pelopor, dapat mengajak pemuda lainnya untuk dapat mengembangkan usaha di bidang kerajinan daerah masing masing.

“Kepada pemenang pemilihan Pemuda Pelopor seperti Sandi Agustinus hendaknya tidak berhenti sampai di sini saja,” ujarnya.

Ia diharapkan dapat mengajak pemuda pemuda di banua dengan menularkan ilmu yang didapat agar para pemuda lainnya, dapat mencontoh keberhasilan yang telah diraih tersebut.

“Keberhasilan pemenang pemuda pelopor dalam menjalankan usaha dibidang kerajinan tersebut, dapat dicontoh pemuda di daerah, untuk dapat terus berinovasi dalam mengembangkan produk dari kerajinan daerah masing masing,” ucap Anugerah. (SRI/RDM/RH)

SUMBER : abdipersadafm