SELEKSI ATLET KORPRI, PEMPROV KALSEL AKAN GELAR PEKAN OLAHRAGA KORPRI TINGKAT PROVINSI TAHUN 2024

Penulis 11 July 2024 Daerah 0 Views

Dalam rangka seleksi atlet Korps Pegawai Negeri RI (Korpri) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kalsel akan menggelar Pekan Olahraga Korpri Tingkat Provinsi Tahun 2024.

Kadispora Kalsel Hermansyah diwakili oleh Kabid Pembudayaan Olahraga, Budiono mengatakan Pekan Olahraga Korpri direncanakan akan dilaksanakan pada akhir Juli atau awal Agustus.

“Saat pihaknya sedang melaporkan ke Sekdaprov melalui Sekretaris Korpri Kalsel dan Kepala BKD Kalsel. Pada prinsipnya kita siap untuk melaksanakan mau diakhir Juli atau diawal Agustus,” kata Budiono, Kamis (11/7/2024).

Budiono menerangkan rencananya, dalam Pekan Olahraga Korpri Kalsel nanti akan ada 5 cabang olahraga dengan 2 tambahan cabang olahraga single event yaitu bulu tangkis dan bola voli.

“Untuk 5 cabor lainnya masih menunggu usulan Korpri. Intinya olahraga yang mau kita pertandingkan di Pekan Olahraga Korpri nanti adalah cabor yang juga akan dipertandingkan di Pornas Korpri ke XVIII tahun 2025 di Seumatera Selatan, Palembang mendatang,” ungkapnya.

Adapun cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada Pornas Korpri yaitu, voli, basket bulutangkis, renang, tenis lapangan, tenis meja, gateball futsal, senam korpri.

“Harapannya dari cabang olahraga yang akan dipertandingkan itu sementara 5 dan 2 untuk single event yang akan dipertandingkan 2024. Nanti sisanya akan dilaksanakan di 2025 menuju Pornas Korpri di Palembang,” ujarnya.

Untuk itu, dengan adanya Pekan olahraga Korpri tingkat provinsi ini diharapkan sebagai ajang untuk mencari bibit atlet yang berpotensi untuk mampu mewakili kalsel ditingkat nasional, sehingga mampu meraih mendai dijang Pornas Korpri 2025.

“Ini ajang seleksi atlet Korpri kalsel untuk nantinya disiapkan ke ajang nasional,” pungkasnya. MC Kalsel/tgh

SUMBER : diskominfomc